Minggu, 03 Mei 2015

Semua Orang Bisa Jadi Hacker Berbahaya

Belakangan kabar mengenai terjualnya  software yang digunakan hacker untuk memporak-porandakan sistem keamanan Sony Pictures tengah marak diperbincangkan. Kabarnya, kini software tersebut telah terjual secara bebas di dunia maya. Menanggapi kabar tersebut, maka VP di perusahaan antivirus Cylance, Jon Miller berpendapat bahwa dengan terjualnya softwere tersebut secara bebas, maka kini setiap orang dapat berpotensi menjadi hacker.

Hal tersebut dikarenakan saat ini siapapun dapat membeli software tersebut dan dimanfaatkan untuk menyerang perusahaan-perusahaan besar dengan tujuan komersil atau vandalisme semata. Miller pun menambahkan bahwa sekarang ini dunia keamanan internet benar-benar telah menjadi `dunia barat yang liar`, tidak ada sheriff yang dapat melindungi. Dengan demikian tidak dipungkiri jika suatu saat kasus cyber crime yang pernah dialami oleh Sony akan terulang terhadap korban yang berbeda. 

Dalam riset yang dilakukan oleh Miler dan timnya, disebutkan bahwa software yang sama dengan yang digunakan untuk menyerang Sony Pictures tersebut kini diperjual-belikan oleh kelompok hacker asal Rusia. Mereka membanderol software tersebut dengan harga mulai dari US$ 30.000. Dengan adanya penemuan fakta terbaru ini, maka setiap perusahaan atau mungkin perorangan yang mempunyai bisnis di internet harus mulai waspada akan serangan cyber yang mungkin bisa menimpa mereka kapan saja.
 
sumber :http://beritanet.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar